Wednesday, January 2, 2013

Cicit Pendiri Las Vegas Jadi Gelandangan

Posted by triebara | 3:02 PM Categories: ,

Pewaris kekayaan miliarder eksentrik Huguette Clark, Timothy Henry Gray, ditemukan tewas di di bawah jembatan Union Pacific Railroad, Wyoming. Ia menjadi gelandangan sampai akhir hayatnya tanpa tahu bahwa ia mewarisi kekayaan sebanyak US$ 19 juta atau sekitar Rp 183,1 miliar dari total US$ 300 juta harta Clark.

Dugaan sementara, ia tewas akibat hipotermia karena suhu mencapai 10 derajat saat itu. Letnan Bull Jeffers dari Kepolisian Evanston menyatakan tak ada tanda bahwa ia meninggal karena pembunuhan. Saat ditemukan, Gray mengenakan jaket yang sangat tipis.
Huguette Clark
Gray diadopsi oleh cicit mantan senator AS, William Andrews Clark, salah satu raja tembaga Montana. Ia juga merupakan pemilik bank, jaringan kereta api, dan dikenal juga sebagai pendiri Las Vegas.

Dalam wasiatnya, Huguette Clark tak mewariskan uang sama sekali untuk keluarganya. Ia memberikan semua hartanya untuk perawat, putri baptis, pengacara, akuntan, rumah sakit, dokter, museum favorit, dan karyawan serta yayasan seni yang ingin didirikannya di Santa Barbara, California.

Diperkirakan tidak satupun kerabatnya menemuinya dalam 40 tahun, meskipun beberapa telah mencoba untuk menjaga kontak dengannya melalui kartu Natal dan menelepon sesekali.

Karena mereka tidak menerima satu sen pun dalam wasiatnya, 19 kerabat Clark menantang surat wasiat itu di pengadilan New York. Pengacaranya mencoba menemukan Gray, tetapi mereka hanya bisa menemukan barang-barang yang ditinggalkan di loker penyimpanan. Gray tidak memiliki istri atau anak.
MAIL ONLINE | TRIP B
Source.

0 komentar:

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube