Friday, November 30, 2012

Kehamilan: Minggu Ke-4

Posted by triebara | 8:24 AM Categories:

CALON IBU

Meskipun kehamilan bisa diketahui sendiri, namun tes darahlah yang mampu membuktikan kehamilan secara akurat terutama pada minggu ini. Hal ini disebabkan adanya blastokista yang akan mengeluarkan sejumlah hormon kehamilan (Human Chorionic Gonadotrophinl/hCG). Hormon ini dapat terdeteksi dalam darah. Anda juga dapat menggunakan tes untuk mendeteksi hCG melalui urin, namun hasilnya tidak seakurat tes darah.

Saat Anda sedang menunggu kepastian kehamilan, Anda dapat mengalami beberapa gejala kehamilan yang sangat mirip dengan gejala menjelang menstruasi, seperti mual atau payudara yang lebih padat.

BAYI ANDA

Minggu ini blastokista yang tadinya berbentuk seperti bola mulai berubah menjadi embrio. Embrio ini dibedakan menjadi 3 jenis lapisan yang nantinya membentuk 3 jenis jaringan. Lapisan terdalam (endoderm) akan membentuk paru-paru, hati, sistem pencernaan, dan pankreas. Lapisan tengahnya (mesoderm) akan membentuk tulang, otot, ginjal, pembuluh darah, dan jantung. Lapisan terluarnya (ektoderm) akan membentuk kulit, rambut, lensa mata, email gigi, dan sistem saraf. Keseluruhan sel dalam setiap jaringan akan bergerak mengelilingi untuk menuju tempat masing-masing dan bentuk bakal kepalal embrio akan meruncing seperti tetesan air mata.

Sumber: MacDougall dr. Jane. 2003. KEHAMILAN Minggu demi Minggu. Penerjemah: dr. Nina Irawati. Erlangga: Jakarta.

0 komentar:

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube